-->

7 Fakta Unik Tentang Hidung Yang Wajib Kamu Ketahui

Hidung merupakan salah satu indera yang penting bagi tubuh kita dimana tugas dari hidung ini adalah mencium bau ataupun untuk bernafas . Tidak hanya sebagai alat indera ternyata hidung juga mampu menambah kecantikan ataupun kegantengan pada diri anda .

Namun banyak orang yang tidak mengetahui fakta-fakta penting mengenai hidung ini . Karna kebanyakan orang hanya focus membuat hidung mereka menjadi menarik di lihat orang lain . Fakta-fakta unik hidung di bawah ini akan membuat anda tercengang dan terkagum-kagum . Langsung saja berikut fakta unik tentang hidung.


1. Mendeteksi triliyunan aroma
Memang sebagai salah satu alat indera yang dimiliki manusia, hidung berfungsi untuk mencium aroma ataupun bau , tapi tahukah kamu bahwa hidung kamu sebenarnya mampu mendeteksi aroma yang berbeda – beda hingga mencapai 1 triliyun aroma . Woooww.... Angka yang fantastis bukan ?

2. Pendeteksi emosi
Fungsi yang satu ini sering di gunakan oleh para psikiater ataupun psikolog. Hidung mampu mendeteksi emosi yang dimiliki seseorang hanya dengan mencium keringat atau pakaian orang yang ingin di deteksi . Zat kimia yang di keluarkan oleh tubuh seperti keringat memiliki aroma-aroma tertentu sehingga dengan menggunakan hidung anda dapat mendeteksi aroma tersebut dan sekaligus mendeteksi emosi orang yang memiliki zat kimia hasil pengeluaran tubuh tersebut .

3. Kecanduan Aroma Bayi
Umumnya para kaum wanita menyukai aroma dari seorang bayi apalagi yang baru lahir . Sebenarnya ini terjadi karena aroma bayi membuat hidung para wanita menjadi kecanduan mencium aroma tersebut sehingga mereka akan berulang kali menciumnya .

4. Bersin bersifat genetic
Anda tahu apa itu bersin ? yup suatu gejala yang terjadi akibat sebuah gangguan dalam hidung tapi tidak berbahaya . Tapi bersin pada setiap orang memiliki cirri khas masing-masing . Ini di karenakan gaya bersin juga bersifat genetik sehingga gaya bersin tidak sama dengan orang lain yang tidak memiliki garis keturunan yang sama .

5. Ingus melindungi tubuh dari infeksi
Ketika hidung terasa kotor, dipenuhi ingus dan kotoran hidung, Anda tentu tak suka. Namun faktanya, ingus dan kotoran itu justru yang melindungi Anda dari infeksi dan alergi. Lendir dalam hidung bertugas untuk menangkap debu dan mikroba yang dibawa oleh udara agar tak sampai masuk ke sistem pernapasan dan menyebabkan infeksi atau alergi. Jadi meski lendir dalam hidung menjijikkan, namun fungsinya sangat besar untuk kesehatan.

6. Bersin tak bisa disepelekan
Bersin adalah refleks tubuh yang tak bisa dihentikan ketika sudah mulai. Bersin bisa memiliki kecepatan lebih dari 150 kilometer per jam dan udara yang Anda keluarkan juga bisa mencapai sangat jauh hingga lima kaki. Tak hanya itu, satu bersin saja bisa menyebarkan 100.000 kuman ke udara.

7. Kemampuan hidung menurun karena usia
Ketika manusia bertambah tua, mereka kehilangan kemampuan penciuman dan membau. Manusia biasanya mulai kehilangan kemampuan mencium beberapa aroma ketika berusia 65 tahun. Ketika berusia 80 tahun, manusia kehilangan kemampuan penciuman hingga 50 persen.


Fakta-fakta unik tentang hidung di atas pasti membuat anda terkagum dengan kemampuan hidung anda . Jadi , jangan sepelekan sesuatu hal yang ada pada tubuh anda walau itu hanya sebagian kecil. Maka jagalah hidung anda, jika sudah kebanyakan kotoran nya jangan lupa di panen  


3 Responses to "7 Fakta Unik Tentang Hidung Yang Wajib Kamu Ketahui"

  1. Segera daftarkan diri anda dan bermainlah di Agen Poker, Domino, Ceme dan capsa Susun Nomor Satu di Indonesia AGENPOKER(COM)
    Jadilah jutawan hanya dengan modal 10.000 rupiah sekarang juga !

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel